Sport

Manchester United Tempati Posisi 14 Klasemen Liga Inggris

26
×

Manchester United Tempati Posisi 14 Klasemen Liga Inggris

Sebarkan artikel ini
Manchester United kembali menelan kekalahan di ajang Liga Inggris setelah ditaklukkan West Ham dengan skor 1-2 pada pekan kesembilan yang digelar di Stadion London, Minggu (waktu setempat). Kekalahan ini menjadi yang keempat bagi MU musim ini - Foto IG: Manchesterunited

AcehPedia – Manchester United kembali menelan kekalahan di ajang Liga Inggris setelah ditaklukkan West Ham dengan skor 1-2 pada pekan kesembilan yang digelar di Stadion London, Minggu (27/10/2024). Kekalahan ini menjadi yang keempat bagi MU musim ini.

West Ham berhasil meraih kemenangan melalui gol dari Crysencio Summerville dan Jarrod Bowen. Sementara itu, satu-satunya gol Manchester United dicetak oleh Casemiro, berdasarkan catatan resmi Premier League.

Dengan hasil ini, Manchester United harus rela turun ke posisi 14 klasemen sementara Liga Inggris dengan perolehan 11 poin dari sembilan pertandingan. Sementara itu, West Ham naik ke peringkat 13 dengan poin yang sama, namun unggul selisih gol.

Secara statistik, Manchester United lebih dominan dalam penguasaan bola dengan catatan 58 persen. Tim asuhan Erik ten Hag juga melepaskan 18 tembakan, lima di antaranya tepat sasaran. Namun, West Ham tampil lebih efektif dalam memanfaatkan peluang.

Pada awal pertandingan, Manchester United langsung mengambil inisiatif menyerang. Peluang emas didapatkan Alejandro Garnacho setelah menerima umpan dari Bruno Fernandes, namun tendangannya membentur mistar gawang. Beberapa peluang lain juga tercipta melalui Diogo Dalot dan Casemiro, namun usaha mereka masih digagalkan oleh lini pertahanan solid West Ham.

Kekalahan ini membuat tekanan semakin besar bagi Manchester United yang kini terperosok di papan tengah klasemen sementara.

Sumber : RRI

53 / 100